Bandung Barat, (tabloidpilarpost.com) – Asisten II Bidang kepemerintahan dan Kesejahteraan masyarakat, Drs. Asep Sihabudin. M. SI. Hadiri acara kegiatan serah terima jabatan ( Sertijab) di Kecamatan Cihampelas, pada kesempatan tersebut ia mengatakan bahwa seluruh Aparat Sipil Negara ( ASN) di lingkungan Pemkab Bandung Barat, harus selalu siap di tugaskan di mana saja.
Hal tersebut dikatakannya ia dalam sambutan usai menanda tangani berita acara serah terima jabatan ( Sertijab ) dari Drs. Deni Juanda . M. SI. PLT Camat Kecamatan Cihampelas kepada Agus Rudianto Camat Kecamatan Cihampelas, yang digelar di aula Kecamatan Cihampelas Jumat 26/01/2024.
” Sebelumnya mereka sudah mengikuti rangkaian kegiatan pelantikan dan sumpah jabatan oleh PJ, Bupati Bandung Barat, Drs. Arsan Latief. M. SI. yang digelar di Gedung Utama lantai 3 Komplek Pemkab KBB, Ngamprah. Selasa 23/01/2024.
Dalam kegiatan rotasi mutasi guna mengisi kekosongan jabatan sebagai efek domino dari pengembalian jabatan yang rekomendasikan Badan Kepegawaian Negara ( BKN) “.
Dikatakannya , dengan adanya penyegaran di lingkungan pemerintahan Kecamatan Cihampelas, diharapkan akan meningkatan kinerja yang selama ini sudah cukup baik terutama dalam pelayanan dasar masyarakat .
Untuk Agus Rudianto sebagai Camat baru di kecamatan Cihampelas, sebelumnya menjabat Camat di Kecamatan Rongga menggantikan Deni Juanda PLT Camat Kecamatan Cihampelas yang saat akan bertugas menjadi Kabag Keuangan di Setda KBB, saya yakin keputusan pimpinan ini terbaik. Jelasnya.
Begitu pula, Asep Sihabudin. Bagi ASN lainnya, yang ikut dalam rotasi mutasi sebagai efek domino untuk memaknainya sebagai kesempatan untuk menambah wawasan dan pengembangan diri, dengan terus berpikir positif dimana saja di tempatkan, yang berarti kinerja kita di butuhkan pemerintah dan semua itu tidak lepas keputusan Alloh SWT.
” Selamat bekerja untuk semuanya dan berikan pelayanan terbaik untuk masyarakat kabupaten Bandung Barat ( KBB) tutupnya.
” Terpantau dalam kegiatan serah terima Jabatan ( Sertijab ) Camat Kecamatan Cihampelas salain di hadiri oleh Drs. Asep Sihabudin. M.SI., Asisten II hadir juga unsur Forkopimcan Kecamatan Cihampelas, Ketua Apdesi serta Kepala Desa SE Kecamatan Cihampelas , dan perwakilan tokoh Masyarakat tokoh agama masyarakat cihampelas”.( Han)