Purwakarta, (tabloidpilarpost.com) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purwakarta Mengadakan Rapat pleno terbuka yang berlangsung pada hari Kamis (9/1/2025) di Aula Hotel Prime Plaza, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta.
Dalam Rapat tersebut KPU Purwakarta secara resmi menetapkan Saepul Bahri Binzein-Abang Ijo Hapidin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta terpilih.
Rapat yang dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati Purwakarta, Benni Irwan, dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) tersebut menandai keputusan resmi KPU setelah mengantongi surat dari Mahkamah Konstitusi (MK) pada 6 Januari 2025.
Dengan begitu, KPU Purwakarta bisa melaksanakan penetapan pasangan terpilih Bupati dan wakil Bupati Purwakarta hasil Pilkada 2024 tanpa hambatan.
“Kami diberi waktu tiga hari untuk melaksanakan penetapan, dan alhamdulillah, pada hari ketiga ini, proses tersebut berhasil dilaksanakan,” ujar Ketua KPU Purwakarta, Dian Hadiana.
Dalam Pilkada 2024, ia mengatakan, pasangan Zein dan Abang Ijo memperoleh 251.998 suara sah, yang setara dengan 48,48 persen dari total suara yang sah.
Sebagai bagian dari prosedur administrasi, KPU Purwakarta menyiapkan berita acara Rapat pleno sebanyak 16 rangkap, yang akan disampaikan ke berbagai pihak, termasuk KPU RI, DPRD Purwakarta, Bawaslu Purwakarta, dan juga partai politik yang mendukung pasangan tersebut.
Pada momen om Zein dan bang Ijo di panggil ke depan untuk menerima Berita Acara, tampak Om Zein sedikit dibantu oleh Abang Ijo untuk berdiri dan maju ke depan setelah beberapa hari sebelumnya Zein menjalani operasi pemasangan ring jantung di Rumah Sakit Advent Bandung.
Meski dalam kondisi masih dalam pemulihan, Zein menunjukkan semangat untuk menghadiri acara tersebut. Bahkan dia menyempatkan diri untuk bersalaman dengan Pj Bupati Purwakarta dan para pejabat lainnya sebelum maju.
Pada sesi pidato setelah penetapan, Zein meminta Abang Ijo untuk membacakan pidatonya di podium, karena kondisi kesehatannya yang belum sepenuhnya pulih.
Usai acara, Zein pun memilih untuk segera meninggalkan lokasi kegiatan untuk melanjutkan proses pemulihannya.
Abang Ijo menyampaikan, meskipun Zein sedang dalam tahap pemulihan, keduanya berkomitmen untuk memimpin Purwakarta menuju kemajuan yang lebih baik.
Abang Ijo mengungkapkan, beberapa program unggulan yang akan mereka prioritaskan jika terpilih nanti meliputi pembangunan infrastruktur yang lebih baik, peningkatan kualitas pendidikan, serta perbaikan layanan kesehatan dan ekonomi.
“Saya dan Om Zein bertekad untuk mengembalikan kejayaan Purwakarta, seperti yang pernah dilakukan oleh Kang Dedi Mulyadi sebelumnya,” kata Abang Ijo.
Ia menambahkan, mereka akan berupaya keras untuk memastikan kesejahteraan masyarakat Purwakarta melalui kebijakan-kebijakan yang pro-rakyat.
Abang Ijo juga meminta doa untuk kesembuhan Om Zein agar bisa segera kembali menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai Bupati Purwakarta.