Malang, (Tabloidpilarpost.com), Memperingati dan perayaan tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijiriyah ,pada tahun ini bertepatan hari Rabu19/07/2023 ,merayakan tahun baru Islam 1 Muharram bukan hanya tentang mengingat peristiwa sejarah tetapi juga menyatukan umat muslim dalam semangat kebersamaan ,refleksi dan perbaikan diri.
Untuk menyambut dan merayakan tahun baru Islam hari Selasa(18/7) di adakan acara Pawai Lampion /obor dan Pembagian Hadiah oleh Takmir dan REMAS (Remaja Masjid) Masjid Nur Muttaqin Wonokerto Kecamatan bantu Kabupaten Malang ,Jawa Timur Pukul 19.00 WIB sampai acara selesai,adapun peserta pawai dari SD/MI ,SMP/MTs TPQ dan umum se Wonokerto. Untuk start di mulai dari Masjid Nur Muttaqin- Jalan raya Gampingan -jalan raya sawah Tadah (SMP 2 Bantur)- finish masjid Nur Muttaqin.
Menurut salah satu panitia acara dari REMAS Masjid Nur Muttaqin mas Azis menyampaikan ,”peserta di ambil dari lembaga SD/MI,SMP,/MTs,TPQ ,umum Se Wonokerto ,acaranya serangkaian pawai lampion/obordan undian hadiah teknisnya di bagi bagi sesuai dengan masing masing lembaga yang ikut menjadi peserta dan nanti hadiah utama dijadikan satu dan kita undi,” jelasnya
Adapun hadiah yang di sediakan untuk peserta pawai Lampion/obor ratusan hadiah mulai dari kaos ,baju ,strika ,alat rumah tangga, rak sepatu, lemari, kursi, sepeda,kompor gas dan lainnya dari REMAS dan warga masyarakat Wonokerto yang peduli dan memberikan sebagian rejeki untuk mendukung kegiatan menyambut tahun baru Islam di Desa Wonokerto yang berlangsung meriah dan di sambut antusias oleh warga Wonokerto
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh panitia takmir dan REMAS Ketua Takmir masjid H.Amir ,,pengurus dan guru pembimbing llembaga SD/MI ,SMP Mts,MTQ, aparat desa,bapak Aries dari Kecamatan Bantur , Babinsa Serda Samsudin dan dari unsur kepolisian Polsek Bantur serta warga masyarakat sekitar. (Suryadi Tpp/Sdj Tpp)