Makassar, (Tabloidpilarpost.com), MTsN 1 Makassar berhasil menjadi Juara dalam 3 kategori di ajang 11th World Robotic For Peace 2022 Universitas Teknologi Malaysia, yang dilaksanakan Rabu 1 Desember 2022.
Dalam keterangannya, Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Makassar, Zulfikah Nur, S.Pd.I, M.Pd.I mengatakan bahwa, dalam kegiatan ini kami mengirimkan tiga tim untuk tiga kategori, yaitu Andi Muhammad Anugrah Sulaiman, Muhammad Rifky Aditya, Misbah Fauzi A Lopa (Sumo IoT 500 gram), Ananda Suci Muliani, Aimee Aleesha Asysyura, Reina Trisaputri (Sumo IoT 1 Kg) dan Muhammad Adli Fayruz, Muhammad Fadel Anugrah, Muhammad Abyan Dzaki Harun (Kategori Soccer).
“Untuk kategori Sumo IoT 500 Gram berhasil menjadi Juara I, kategori Sumo IoT 1 Kg berhasil menjadi Juara II dan kategori soccer berhasil menjadi Juara I,” jelas Zulfikah Nur, Jum’at 2 Desember 2022.
Kontes robot internasional ini, kata Zulfikah Nur menjadi wadah bagi para siswa untuk menyalurkan gagasan, kreativitas dan inovasi dalam menyelesaikan berbagai permasalahan serta tantangan di tengah pesatnya perkembangan teknologi dan informasi.
Lanjut ia menjelaskan, di MTsN 1 Makassar sendiri, robotik masuk kategori ekstrakulikuler. Tenaga pengajar khusus didatangkan dari Jakarta yang dikolaborasikan bersama mahasiswa teknik Universitas Hasanuddin.
“Atas pencapaian ini, saya sangat berbangga dan mengucapkan selamat kepada siswa-siswi kami yang telah berhasil merancang dan menyelesaikan robotnya, sehingga sukses menyabet Juara di Malaysia,” ujarnya.
Namun, Zulfikah Nur berharap kelak siswanya menjadi pribadi yang fleksibel dan adaptif dalam mengikuti perkembangan teknologi dan informasi yang sangat cepat.
“Sekali lagi selamat atas kerja kerasnya. Usaha kalian telah terbayarkan dengan capaian yang luar biasa. Jangan cepat puas diri, tetaplah semangat, terus berkarya, tingkatkan terus kemampuan dan jadilah bagian SDM unggul Indonesia,” pungkasnya.
(Jaka Tpp/Erwin Tpp/Sdj Tpp)