Karawang,(Tabloidpilarpost.com),Bupati Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana menghadiri peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) ke–50 Tahun 2022 di Gedung Aula Lantai 3 Pemda Karawang, Kamis (31/03/2022) pagi.
Kegiatan tersebut juga turut dihadiri sejumlah Kepala OPD, Ketua TP PKK Kabupaten beserta para pengurus dan beberapa organisasi wanita lainnya.
Dalam sambutannya Bupati Cellica mengatakan bahwa dalam pelaksanaan pembangunan di daerah, untuk sampai pada kelompok masyarakat terkecil yaitu keluarga.
“Gerakkan PKK adalah gerakan yang fokus pada keluarga, karena keluarga merupakan unit terkecil dari masyarakat, sehingga apabila keluarga dapat kita berdayakan sesuai dengan potensi dan kebutuhannya, maka berarti gerakan PKK juga berpotensi memberdayakan masyarakat secara keseluruhan,” ungkap Bupati.
142 total views, 1 views today