(Tabloidpilarpost.com), Kabar duka datang dari dunia musik gendang traditional Sulawesi Selatan terkhususnya digalesong Kab.Takalar . Karena Salah satu seniman musik gendang, Rijal Andriady atau yang biasa disapa Daeng Gassing meninggal dunia pada hari rabu (22/9/2021)
Kabar duka ini terus menyebar diberbagai sosial media,Dalam akun tersebut salah satu sahabat beliau Syarief Tayyeb membagikan foto bersama almarhum, menyampaikan doa terdalam dan mendoakannya.
“Innã liLlãhi wainnã ilaiHi rãji’űn. Saudaraku tercinta Rijal Andiriady Dg Gassing yang baik dan selalu ingin membahagiakan orang lain, hari ini dipanggil kehadiratNya. Kita betul-betul merasa sangat kehilangan.
Semoga Allah merahmati dan membahagiakannya. Allahummaghfir lahu warhamhu wa’ãfihi wa’fu ‘anhu wa akrim nuzűlahu waj’alil jannata matswãh…Al-Fãtihah. Semoga keluarga diberi kekuatan lahir-batin. ‘AzhzhamaLlãhu ajrahum wa ahsana azã-ahum,” tulis Syarief Tayyeb