PINRANG – (Tabloidpilarpost.com), Sukseskan Vaksinasi Covid-19, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pinrang kerja sama dengan Puskesmas Mattiro Bulu dan Koramil 1404-03 Mattiro Bulu untuk selenggarakan vaksinasi Covid-19 bagi Warga Binaan di Rutan Pinrang, Senin (5/7).
Berjumlah 362 Orang Warga Binaan Rutan Pinrang berhasil mengikuti vaksinasi tahap pertama dengan serangkaian prosedur yang harus dilalui seperti mengumpulkan Kartu Tanda Penduduk atau Kartu Keluarga dan screening kesehatan.
Menurut dr. Saimah selaku penanggung jawab vaksinasi, Warga Binaan harus sehat secara fisik sebelum divaksin.