Tulungharjo, (Tabloidpilarpost.com), Salah satu bentuk empati Babinsa terhadap warga binaan yang mengalami musibah kematian adalah ikut melaksanakan takziyah, dengan takziyah diharapkan seorang Babinsa lebih dekat dengan warganya bisa merasakan kesedihan warga binaan yang terkena musibah.
Seperti yang terlihat pada saat ini, Babinsa Kal. Tanjungharjo Koramil 06/Nanggulan Kodim 0731/Klp, Bersama Bhabinkamtibmas Tanjungharjo Aipda Heri Kusnawan melaksanakan takziyah di rumah Almarhumah Ibu Ngatiyem (75 th) Warga Ped. Turus, Kal. Tanjungharjo,Nanggulan yang meninggal karena sakit Komplikasi (bukan Penyakit Menular/Covid 19), Selasa, (16/03/2021).